Selasa, 07 Oktober 2025
Pimpin Apel Gabungan

Wakil Bupati Batu Bara Ajak Tingkatkan Disiplin dan Loyalitas

Administrator - Senin, 06 Oktober 2025 19:59 WIB
Wakil Bupati Batu Bara Ajak Tingkatkan Disiplin dan Loyalitas
Ist
Wakil Bupati Batu Bara Syafrizal pimpin apel pagi ASN

POSMETRO MEDAN, Batu Bara – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batu Bara menggelar Apel Gabungan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Halaman Kantor Bupati Batu Bara, Kecamatan Lima Puluh, Senin (6/10/2025).

Apel dipimpin oleh Wakil Bupati Batu Bara, Syafrizal, SE, M.AP, dan diikuti oleh para Asisten, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Batu Bara.

Dalam amanatnya, Wakil Bupati Syafrizal menegaskan bahwa apel pagi merupakan salah satu bentuk nyata pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sebagai abdi negara dan abdi masyarakat.

"Melalui momentum apel pagi ini, saya ingin menggugah kesadaran kita semua, sekaligus menyegarkan semangat, tekad, serta komitmen kita sebagai aparatur Pemerintah Kabupaten Batu Bara untuk terus meningkatkan disiplin, integritas, dan loyalitas pengabdian demi kemajuan daerah serta pelayanan kepada masyarakat," ujar Syafrizal.

Lebih lanjut, Wakil Bupati menyampaikan sejumlah poin penting yang menjadi arah dan pedoman dalam pelaksanaan tugas pemerintahan dan pembangunan daerah, antara lain yaitu mewujudkan visi-misi Batu Bara Bahagia dengan memenuhi kebutuhan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur yang terintegrasi dan pengembangan potensi unggulan daerah secara jujur, bertanggung jawab, dan berintegritas tinggi.

Di akhir amanatnya, Wakil Bupati Syafrizal menyampaikan apresiasi kepada seluruh ASN atas dedikasi dan kinerja yang telah diberikan selama ini. Ia mengajak seluruh aparatur untuk terus bekerja dengan semangat baru, militansi, dan kerja sama yang solid demi kemajuan Kabupaten Batu Bara.

"Yang sudah baik mari kita lanjutkan dan tingkatkan, begitu pula sebaliknya. Dengan kerja keras dan kebersamaan, kita bisa mewujudkan Kabupaten Batu Bara yang bermarwah, maju, dan sejahtera," tutupnya.(raka).

Editor
: Evi Tanjung
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru